Cara Mempercepat Windows yang Lemot | Gio Komputer

Sunday, October 28, 2012

Cara Mempercepat Windows yang Lemot

Cara membersihkan windows dengan Disk Cleanup.

Jika sudah dihadapkan pada sebuah kata 'Lemot' alias lelet alias Lola (Loadingnya Lama) para blogger pasti mendongkol....(bahasa halusnya mendongkol apa ya...hihi...kuesel, suebel... opo yo...yo wis lah sakarepe), terus ujung-ujungnya pasti minta bantuan Mbah Google...hihi sekedar minta menyan buat ngobatin si Lemot.
Ya sudah, kalau memang lemot sini tak kasih petunjuk, wejangan, Juklak (petunjuk dan pelaksanaan). Wong minta petunjuk itu bukan sarapannya para birokrat aja kok...yo ra??? oraaaaaaa....
Ya udah, nih salah satu obatnya sobat blogger mania...
'Obat' atau petunjuk ini, bila ditengarai, diperkirakan sobat terlalu banyak menyimpan aplikasi sehingga menyebabkan Sistem Drive komputer sobat terbebani dengan banyaknya program yang mesti terbaca saat Loading....

1. Klik START, All program, pilih assesoris, pilih system tool, pilih disk cleanup.

Tapi saya lebih suka pake cara yang ini sobat : Klik START, My Computer, Klik Folder, Klik Drive C:, lalu Klik kanan, pilih Propertis
2. Selanjutnya akan muncul gambar seperti dibawah, seperti yang diduga bahwa drive C: terisi hampir penuh dengan program-program aplikasi sehingga hanya menyisakan 'free space'nya 1,3 GB, sungguh sangat memberatkan kerja komputer, bahkan beberapa aplikasi ada yang mensyaratkan minimal 'free space' nya harus lebih dari 5 GB, seperti program Adobe misalnya.
Lanjut ke persoalan komputer lemot, maka langsung saja klik pada tombol Disk Cleanup :


3.  Selanjutnya Sobat Blogger, akan muncul sanning untuk drive yang akan kita bersihkan, tunggu beberapa detik tergantung hasil banyaknya file yang di scan di drive yang kita pilih C: atau D:, Setelah muncul gambar Disk Cleanup for (C:), kursor Sobat arahkan ke More Options di sebelah atas.


4. Selanjutnya akan muncul gambar seperti ini. Pilih Windows Component lalu klik Clean up, Sobat disini akan membersihkan komponen-komponen yang tersimpan di C: tetapi sebenarnya Aplikasi tersebut jarang sekali Sobat pergunakan bahkan sama sekali tidak dipakai. Setelah Daftar Komponennya keluar berikan tanda centang pada nama komponen yang ingin dibersihkan atau kalau para sobat bingung maka langsung saja klik NEXT tanpa harus mencentang sesuatu.



5. Selanjutnya Windows akan melakukan Configuiring Komponen, mengkonfigurasikan aplikasi-aplikasi terpakai dan yang tidak terpakai secara otomatis.


6. Selanjutnya, setelah pembersihan windows komponen komplit klik Finish. Sobat akan kembali lagi ke layar Disk Cleanup seperti langkah no 4. Kali ini Sobat Blogger pilih Installed Programs dan Klik Cleanup:

 7. Selanjutnya Sobat akan diarahkan ke konsol Control Panel yaitu Add Remove Programs. Kali ini Sobat Blogger harus memilih sendiri secara manual, programs apa ja yang akan dihapus atau di Remove.


  8. Selanjutnya setelah selesai Remove program atau tidak ada yang di Remove, maka sobat akan kembali ke layar dibawah ini. Pindah atau klik pilihan Disk Cleanup. Sobat akan dibawa kembali ke langkah no. 3:


9. Selanjutnya pada bagian ini Sobat langsung Klik OK.Maka sobat akan mendapat peringatan berupa "Are you sure you want to perform this action? Klik aja YES.







10. Selanjutnya setelah Komputer menyelesaikan tugas akhirnya dengan Disk Cleanup perform tadi berarti langkah Sobat telah berhasil membersihkan program atau aplikasi yang tidak diperlukan pada Drive C:

all image bu google have been iilustrated with adobe


Ok!. good Job...pekerjaan telah selesai (lihat perbedaan disk Free Space sebelum cleanup 1,3 GN dan setelah Clenup free space pada drive C: menjadi 14,3 GB).
Lakukan hal yang sama seperti ini pada Drive lainnya, misal Drive D: atau pada Drive E.
Sukses. Selamat mencoba.
Keep Blogging
Selanjutnya nantikan Cara Mempercepat Windows dengan jurus atau mantra yang lain...hehe:

No comments: